RATAHAN, suara manadonews (19/08/2010)—HUT Proklamasi di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) berlangsung sederhana. Upacara bendera yang digelar di Lapangan Ompi Tosuraya, dimulai tepat pukul 09.45 wita jelang detik-detik Proklamasi. Upacara diawali dengan laporan komandan upacara Danramil Ratahan Kap Inf Tonny Wurangian kepada Bupati Mitra Telly Tjanggulung yang bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Menjelang detik Proklamasi, sirene dibunyikan dan Ketua DPRD Mitra Tonny H Lasut membacakan teks Proklamasi. Kemudian dilanjutkan dengan prosesi pasukan pengibar bendera (Paskibra) memasuki lapangan. 30 orang siswa hasil seleksi dari seluruh SMA/SMK di Mitra ini, sukses menjalankan tugasnya sebagai pengibar sang merah putih. Usai acara, dilanjutkan dengan defile dari seluruh sekolah yang ada di Ratahan. Defile yang dilepas langsung T2, Tonny Lasut dan Kadis Dikpora Mitra Ir Moody Rondonuwu MT ini, menampilkan drum band tiap sekolah dan dirangkai lomba gerak jalan antar sekolah.
"Semangat kemerdekaan kiranya terus hidup dalam jiwa kita agar bisa kita aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari untuk menyukseskan pembangunan Indonesia," ujar T2. Hal yang sama diungkapkan Ketua DPRD Mitra Tonny Lasut. "Mari kita lanjutkan perjuangan pahlawan dengan memberikan yang terbaik untuk bangsa, khususnya Kabupaten Minahasa Tenggara," tandasnya.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, sukacita merayakan ulang tahun kemerdekaan-pun dirayakan sekaligus dengan hari pengucapan syukur di beberapa kecamatan di Mitra. Seperti Kecamatan Ratahan, Pasan, Tombatu, Tombatu Timur dan Tombatu Utara. "Jadi sukacita memperingati hari Proklamasi pun disambut warga Mitra dengan cara menggelar ucapan syukur," kata Plt Sekab Mitra Freddy Lendo.
Dari pantauan Suara Manadonews, Kecamatan Tombatu, selain semarak dengan perayaan hari kemerdekaan, juga sibuk menerima tamu dari luar. Bahkan kediaman Wakil Bupati Mitra Drs Jeremia Damongilala MSi, digelar pesta rakyat, dengan mendatangkan warga Tombatu-Touluaan dan sekitarnya untuk merayakan HUT kemerdekaan RI ke-65 tahun, sekaligus syukur pengucapan di Mitra. (*/otnie)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar