Jumat, 09 Juli 2010

Paul Si Gurita Prediksi Spanyol Juara PD di Afsel

Suara Manadonews, (09/07/2010)PREDIKSI Paul si Gurita menjadi hal yang paling ditunggu jelang pertandingan final antara Belanda dan Spanyol di Soccer City Stadium, Johannesburg di akhir pekan. Hewan yang diklaim ajaib dan sakti itu-pun menunjukkan aksinya.

Saat diturunkan bendera dari dua tim finalis, Belanda dan Spanyol, di mana hal ini ditayangkan langsung oleh stasiun televisi di segala penjuru Eropa, Paul langsung 'memilih' Spanyol sebagai pemenang duel tersebut.

Namun ada hal yang lain dari biasanya ditunjukkan Paul. Gurita berusia dua tahun ini hanya membutuhkan waktu tiga menit untuk memprediksi siapa yang bakal memenangi laga antara Spanyol dan Belanda. Padahal sebelumnya, Paul butuh waktu sekitar 70 menit untuk membuat keputusan. "Dia memilih dengan cepat. Sepertinya Spanyol akan meraih kemenangan dengan meyakinkan," ungkap juru bicara Sea Life di Oberhausen, Tanja Munzig, yang di kutip Reuters.

Bagi Paul sendiri, memilih pemenang pertandingan di antara tim di luar Jerman merupakan yang pertama baginya. Sebelumnya, dia hanya 'ditugasi' memprediksi antara tim Jerman dan tim lawan. Namun pengelola Sea Life membuat pengecualian untuk kali ini, seperti yang dilansir  Goal.com. (*/otnie)

E2L Tuai Simpati di Mitra

SILIAN, suara manadonews (09/07/2010)Dukungan warga Mitra kepada Calon Gubernur Sulut  dr Elly Engelbert Lasut ME (E2L), semakin tak terbendung. Hal ini dibuktikan dengan antusiasnya warga yang hadir, hanya untuk bertemu dengan sosok E2L yang terkenal ramah, murah senyum dan rendah hati tersebut. Pasalnya, selain di kenal merakyat, calon kuat Gubernur Sulut periode 2010- 2015 ini, memiliki segudang pengalaman yang sudah terbukti, telah berbuat bagi kesejahteraan rakyat. Bahkan E2L merupakan sosok muda yang yang cerdas. Hal ini dibuktikan ketika beliau berkesempatan hadir di beberapa acara syukuran kecamatan yang ada di kabupaten Mitra selang seminggu terakhir ini.

Terbukti, Rabu (7/7) lalu, ketika menghadiri kegiatan syukuran pemekaran Kecamatan Silian Raya dan Kecamatan Ratatotok E2L, mendapat sambutan meriah dari seluruh elemen masyarakat yang setia menantikan kedatangan suami tercinta Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) Telly Tjanggulung (T2), yang secara kebetulan diundang oleh panitia.

Menurut sejumlah tokoh masyarakat di ke-dua kecamatan tersebut, sosok E2L adalah merupakan sosok pemimpin muda yang berkualitas dan di percaya mampu membawa Sulut yang diberkati. Apalagi E2L, dekat dengan rakyat kecil, memiliki program program  sangat menyentuh langsung. Diantaranya program beasiswa, yang jauh-jauh hari telah diterapkan di seluruh penjuru Sulawesi Utara. “Beliau memiliki syarat syarat menjadi seorang pemimpin jadi tak mengherankan jika dukungan terhadap E2L yang berpasangan dengan Henny Wulur terus mengalir,” ujar warga Silian yang brjubel di lokasi syukuran Kecamatan Silian Raya.

Lain juga pendapat para Lansia, yang menyatakan bahwa jarang sekali di temui pemimpin yang dilihat dari usianya masih sangat muda, tapi mampu memberikan prestasi yang gemilang dan walaupun selalu diterpa issue-issue yang kurang baik, namun tetap memiliki kerendahan hati ,sabar dan memiliki kasih.

E2L sendiri terlihat sangat terharu, atas respons yang diberikan masyarakat terhadap dirinya. “Dari lubuk hati yang paling dalam saya sangat berterima kasih kepada masyarakat yang telah menerima saya dengan baik, langkah saya untuk maju sebagai Calon Gubernur Sulut semakin mantap, ini dikarenakan dukungan masyarakat terhadap saya semakin meluas. Saya memohon doa restu dari rakyat Minahasa Tenggara sehingga Elly Lasut  ke depan mampu membawa Sulut yang diberkati. Semoga Tuhan menyertai setiap langkah kita semua,” ujar Bupati Kepulauan talaud dua periode ini.

Pada kesempatan itu E2L berkesempatan, melakukan temu kangen dengan ratusan Lansia yang ada di dua kecamatan tersebut, sekaligus memberikan bantuan baik kepada Lansia perorangan maupun organisasi Lansia yang ada di kecamatan Silian Raya dan Rtatotok. (*/otnie)


Mamuaja Buka Lomba Pidato Bahasa Inggris Antar SKPD dan Lomba Chaka-Chaka di MTC Manado



MANADO suara manadonews (09/07/2010)Bertempat di Manado Trade Centre, Drs Robby Mamuaya secara resmi membuka acara lomba Pidato bahasa inggris dan lomba chaka-chaka dalam rangka memeriahkan acara hari ulang tahun pemerintah Kota Manadoke 387  yang akan jatuh pada tanggal 14 Juli 2010 nanti.



Lomba chaka-chaka yang di ikuti oleh 16 peserta yang melibatkan semua sekolah menengah atas dan sekolah menengah kejuruan yang ada di kota Manado, setiap peserta  menunjukkan kebolehan mereka masing-masing di atas panggung, yang walaupun waktu latihan mereka sangat mepet karena saat ini kegiatan sekolah masih libur.
Keluar sebagai pemenang pertama adalah SMA Negeri I Manado, pemenang kedua di raih oleh SMK Negeri 5, pemenang ketiga di raih oleh SMA negeri 9 sedangkan untuk pemenang harapan satu di raih oleh SMK Negeri I Manado di bawah Komando Olvin Tanos M.Pd, pemenang harapan kedua di raih SMK Neferi 3 dan pemenang harapan ke tiga di raih  SMA negeri 8.


Lomba pidato bahasa inggris di ikuti oleh 12 peserta yang di ikuti utusan dari SKPD yang ada  di Manado, dan yang meraih juara pertama adalah Aristo Endrew, posisi kedua di raih oleh Ayu Made Arini mewakili Dinas Kesehatan dan posisi ketiga di raih oleh Stela None utusan humas dan protocol kota Manado.
Pada sela-sela menanti penggumuman  pemenang lomba chaka-chaka di isi hiburan oleh pelatih-pelatih chaka-chaka, kepala-kepala sekolah dan para pers bersama humas dan protocol untuk menunjukkan kebolehan dalam senam chaka-chaka.


Kepala Dinas Pendidikan Kota Manado Drs Ferry Paul Karwur SH yang menutup acara tersebut kepada wartawan menjelaskan bahwa kegiatan tersebut di jadikan ajang untuk merekrut personil-personil yang akan masuk di dalam tim kesenian pemerintah Kota Manado, (*/denny m/ronny Pamungkas)

Fadjroel : Louis – Rizali Pemimpin Perubahan Manado

MANADO suara manadonews (09/07/2010)Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Manado 2010-2015, Louis Nangoy dan KH Rizali M Noor terus menuai apresiasi. Kali ini, apresiasi yang luar biasa datang dari salah satu tokoh nasional yakni Ketua Umum Gerakan Nasional Calon Independen, Fadjroel Rahman. Rencananya, tokoh yang ikut memperjuangkan judicial review terhadap calon independen di Mahkamah Konstitusi ini, akan bertandang ke Manado, Minggu (10/7). 


“Saya rencananya akan datang ke Manado, sebagai bentuk apresiasi terhadap pasangan Louis Nangoy dan KH. Rizali M. Noor, yang maju lewat jalur independen dalam pilkada kota Manado kali ini,” ujar Fajdroel.Menurut rencana, Fadjroel Rahman akan menggelar konferensi pers di depan wartawan dan dialog dengan masyarakat Manado. “Kami sedang mempersiapkan acara menyambut kedatangan bang Fadjroel, rencananya akan ada konferensi pers dan dialog dengan masyarakat,” ungkap Faisal Maksum, Koordinator Tim Media Center Louis-Rizali di Kantor Media Center Bahu Mall, Sabtu (9/7).

Faisal menambahkan, bahwa kedatangan Fadjroel adalah gambaran betapa pasangan Louis-Rizali, juga mendapatkan respon dan perhatian yang serius tidak hanya dari masyarakat Manado bahkan juga dari tokoh-tokoh nasional. Sebelumnya, dalam Workshop Nasional Calon Independen yang digelar Juni lalu di Jakarta, beberapa tokoh nasional seperti pakar komunikasi dari Universitas Indonesia, Dr Efendi Gazali dan Dr Sukardi Rinakit, Direktur Eksekutif Soegeng Sarjadi Syndicate (SSS), juga memberikan apresiasi atas majunya pasangan Louis-Rizali, lewat jalur independen dalam Pilkada Kota Manado.

“Saat ini sesuai dengan undang-undang yang berlaku, calon independen memiliki hak yang sama dengan calon dari partai politik, untuk duduk di pemerintahan. Kini, sudah ada satu gubernur dan empat belas bupati dan walikota dari jalur independen. Olehnya, kita berharap semoga calon independen bisa menguasai paling tidak sepuluh persen dari total daerah yang ada,” lanjut Fadjroel.

Fadjroel menambahkan, bahwa dirinya yakin calon independen dapat memberikan sesuatu yang bermanfaat terhadap demokrasi di Indonesia dan kesejahteraan bagi masyarakat luas. “Saya yakin bahwa pasangan Louis-Rizali adalah calon terkuat dan dapat memenangkan pilkada Manado kali ini. Keduanya adalah tokoh yang siap mendukung gerakan anti korupsi dan memperjuangkan kesejahteraan buat masyarakat, setidaknya memberikan jaminan pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan yang semakin baik bai masyarakat,” pungkas Fadjroel.(*/denny m)

Sopir Mikro Demo Sudirman Fair

Pendemo Berjanji jika acara tersebut tidak di pindahkan maka esok mereka akan membongkar semua tenda yang berada di sepanjang jalan sudirman.

MANADO, suara manadonews (09/07/2010)Acara Sudirman Fair dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun Kota Manado yangke 387  akan berlangsung selama tiga hari dengan memakai jalan Sudirman mendapat pertentangan dari puluhan sopir mikrolet.

Puluhan sopir mikrolet memarkir kendaraan mereka di sepanjang jalan sudirman karena merasa di rugikan oleh pemerintah kota Manado dan panitia Sudirman fair yang tidak ada koordinasi dengan para sopir mikro atau organda yang ada, sehingga membuat arus lalulintas di sepanjang jalan tersbut macet total.


Para sopir meminta pemerintah agar dapat memindahkan acara tersebut kelokasi lain karena sudah tiga tahun berturut-turut mereka mengalah demi suksesnya acara tersebut, namun saat ini para sopir tidak akan mengalah lagi karena pendapatan mereka akan menurun drastis bahkan untuk setoranpun terasa berat di dapat karena jalan yang ada di kota Manado menjadi macet akibat acara tersebut.


Walikota Manado Drs Robby Mamuaya yang turun langsung kelokasi berdialog langsung dengan para sopir dan meminta pengertian pada pendemo agar memberikan waktu kepada panitia untuk dapat menyelesaikan kegiatan ini dan akan memberikan ruang yang luas kepada pengguna jalan raya.


Terry Umboh salah satu utusan sopir mikrolet sangat menyesalkan sikap Pemerintah Kota Manado bersama panitia karena tidak adanya koordinasi yang baik dengan para sopir mikrolet, dan lagi menurut Terry acara tersebut belum memiliki ijin dari pihak kepolisian.


Pendemopun berjanji dan memberi waktu kepada panitia, jika sampai esok acara tersebut belum di pindahkan ke lokasi lain mereka akan membongkar semua tenda yang berdiri di sepanjang jalan sudirman dengan akan melibatkan lebih banyak lagi sopir mikrolet.


Menurut para Sopir Mikrolet, masih banyak tempat lain yang masih bisa di gunakan agar tidak mengganggu pengguna jalan raya, dengan menyebutkan beberapa tempat seperti lapangan Tikala, MCC serta lahan parker pemerintah kota Manado, para sopir mikrolet mengharapkan agar pemerintah kota Manado dapat melihat nasib mereka.(*/denny m/ronny pamungkas)