HJP : Sejarah Baru Akan Tercipta di Kota Manado
suara manadonews (16/06/2010)— “Sejarah baru akan tercipta di Kota Manado serta tempat ini akan dimulai satu awal baru, dan kita adalah saksi dari sejarah ini,” ucap Hanny Joost Pajouw (HJP) didampingi Anwar Panawar (AP), saat orasi sesudah resmi mendaftarkan diri sebagai Calon Walikota dan Wakil Walikota di KPUD Manado, Rabu (16/6). Pendaftaran siang itu diterima langsung Livie Allow Ssos MSi Ketua KPU Propinsi. Dengan dikawal ratusan pendukungnya kedua pasangan HJP-AP tiba di KPU tepat pukul 10:30 Wita ditemani istri masing-masing.
Ikut dalam rombongan terlihat Unsur DPD II PG Manado, Viktor Rompas SH Sekretaris, Sultan Udin Musa sebagai Ketua Pemenangan HJP, Lili Binti, dan PAN sebagai Partai pendukung langsung di pimpin Ketua DPD I PAN Widjayanto Patonti, dan Pengurus DPC Stelah Pakaya, Boby Daud, mengawal lansung prosesi pendaftaran itu.
Menurut Anwar Panawar, konsep pembangunan yang diusung HJP-AP betul-betul tepat sasaran serta menyentuh seluruh lapisan masyarakat, dan bila dipercaya nanti aparatur pemerintah akan dibersihkan. “Dibersihkan yang tidak baik akan dibuang jauh-jauh, jadi bisa tercipta pemerintah yang betul-betul bersih yang mengutamakan pelayanan,”kata Panawar.
Melengkapi apa yang sudah disampaikan Panawar, dari HJP lansung memberikan satu janji pasti bagi masyarakat bilamana dipercayakan sebagai Walikota nanti, lebih mengutamakan pelayanan serta menjauhkan diri dengan apa yang dinamakan politik praktis. “ Sebab saya melihat tidak melihat posision atau kekuasaan tetapi saya melihat action atau satu kerja yang nyata untuk pelayanan bagi masyarakat, untuk itu Kota Manado harus ada perubahan besar,” ujar Pajouw. (ronny pamungkas)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar