Kamis, 22 Juli 2010

Parengkuan: Pengerjaan Proyek Oleh Anak Sendiri


Pelantikan Tim Pemenangan RML-HP

TONDANO, suara manadonews (22/07/2010)—Ribuan pendukung RML-HP padati gedung serbaguna Lewet Tondano untuk mengikuti pelantikan Tim Pemenangan calon yang diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjangan ( PDI P ). Steven Kandou yang adalah anggota Dewan Propinsi Sulut turut hadir dalam acara pelantikan ini, tidak ketinggalan juga Wakl Ketua Dewan Minahasa Janes Parengkuan.

Dalam sambutannya Parengkuan menjelaskan, bahwa para kader/simpatisan PDIP tidak seperti yang lain. Kader kami tidak ada yang Korupsi katanya. Seperti yang diberitakan beberapa waktu lalu bahwa pimpinan kita di Sulawesi Utara tersandung masalah korupsi seratus tujuh puluh lima juta rupiah,,itu tidak benar katanya. "Masakkan torang pe wakil Gubernur mo korupsi dana bagitu, ini tidak benar,” katanya dengan nada kesal.

Lanjutnya seperti waktu lalu kita mengusung Pak SHS sebagai calon Gubernur Sulut dan ternyata bisa, dan sekarang ini kita mengusung Ramoy Markus Luntungan dan Hamdi Paputungan (RML-HP) juga harus bias, karena seperti kita ketahui bersama bahwa RML adalah salah satu birokrat handal yang ada di Sulawesi Utara. “Jadi marilah kita sama-sama merapatkan barisan untuk memenangkan Pemilukada kali ini dan membawa RML-HP ke daerah Bumi Beringin yang nota bene adalah daerah hijau.,jangan biarkan kemenangan yang sudah di depan mata dirampas oleh orang lain,” ajakya.

Parengkuan juga menambahkan bahwa ada calon gubernur sekarang mencalonkan diri  hanya untuk memperkaya diri sendiri dengan mengincar proyek, dan bahkan pengerjaan proyek itu sendiri dilakukan oleh anak dan rekan-rekannya saja. Padahal  ini sudah jelas jelas salah. "Klao pengerjaan proyek seharusnya diberikan kapada orang yang mengerti mar ini cuma ada kase pa dia pe anak," tutur perengkuan dengan kesal.

Ketika ditanya target suara yang akan diperoleh di Minahasa Parengkuan menargetkan 35 persen, pasti kita raih, karena melihat perkembangan yang ada di Minahasa sangatlah pesat, dan mengacu pada Pemilihan Legislatif lalu. karena menurutnya, calon yang kita usung yaitu RML-HP sangatlah pantas. “Jadi marilah kita sama-sama merapatkan barisan untuk memenangkan pasangan kita ini,” pungkasnya. (raynold loing)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar